Featured Post
![]() |
Suasana Pelantikan Mabiran Oleh Ka.Kwarcab |
Bangko Barat: Kak Dr. Agus, S.Sos., M.Hum selaku Ketua Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Merangin melantik pengurus majelis pembimbing dan pengurus ranting Bangko Barat masa bakti 2023-2026. Di balai adat kantor Camat Bangko Barat, Selasa(12/12/2023)
Sebelum di laksanakan kegiatan pelantikan, Ka. Kwarcab beserta rombongan di sambut dengan Yel-yel Dan penampilan Parade Semaphore dari Adik-adik Siaga yang ada di Ranting Bangko Barat.
Dilanjutkan dengan Acara pelantikan dimulai dari pembacaan SK Kwartir Cabang Merangin tentang Susunan Pengurus Mabiran Bangko Barat Masa Bakti 2023-2026. Dilanjut Tanya Jawab Pelantikan dan Pengucapan Janji Tri Satya dipandu oleh Ketua Kwartir Cabang Merangin. Terakhir Pengucapan Ikrar Ketua Mabiran dan penanda tanganan berita acara pelantikan.
Dalam sambutanya Ketua Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Menyampaikan Ucapan selamat dan sukses kepada ketua beserta Jajaran pengurus Mabiran, Kwarran, Kwartir Ranting Gerakan Pramuka Bangko Barat masa bakti 2023-2026 yang baru saja di lantik. Semoga kakak-kakak dapat menjalankan tugas dan amanah dengan baik serta penuh rasa tanggung jawab.
“Terus tingkatkan kwalitas dan kuantitas Gerakan Pramuka, teruslah berkreasi serta berkarya dengan kegiatan yang positif dan kreatif” Tindas Kak Agus
![]() |
Photo bersama Ka.Kwarcab, Mabiran dan Kwarran |
Selanjutnya Kak Sapwan, S.STP selaku Ka.Mabiran menyampaikan dengan adanya pelantikan ini diharapkan bisa menjadi momentum awal melaksanakan amanah kepengurusan Mabiran maupun Kwarran Bangko Barat, sehingga dapat berkiprah lebih nyata dalam mengisi pembangunan.
“Saya berharap untuk kegiatan kepramukaan di kecamatan Bangko Barat bisa berjalan, dirinya juga meminta dukungan dari kwarcab dalam kegiatan kepramukan di kwartir Bangko Barat” Kata Kak Sapwan
Acara pelantikan ini di hadiri oleh Unsur Pengurus Mabiran Terdiri dari Ka.Polsek Bangko Barat, Danramil, Kepala Desa, dan pengurus Lainya, pengurus Kwarran yang akan di lantik, Kakak Pembina Gugus Depan dalam jajaran Kwartir Ranting Bangko Barat, Dewan kerja Cabang Merangin dan Dewan Kerja Ranting Bangko Barat.(humas/kwrcb/mrg/nisa)
Related Posts
Posting Komentar
Total Tayangan Halaman
About Me
-
Kwartir Cabang MeranginKunjungi profil
-
akismanKunjungi profil
Label Cloud
- Download (1)
- Giat Gudep (20)
- Giat Kwarcab (92)
- Giat Ranting (26)
Popular
-
Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Merangin berdukacita yang sedalam-dalamnya atas berpulangnya ke ra…
-
Suasana Diskusi di pimpin oleh Kak Deddi Wa.Ka.Bid. Organisasi Merangin -Gerakan Pramuka berdasar…
-
laporan...upacara siap dilaksanakan Lantak Seribu, Renah Pamenang – Kegiatan perkemahan pramuka yan…